.
.
Orang yang punya rasa tanggap dalam segala hal biasanya mereka orang paling bertahan dalam situasi apapun tak teekecuali Pandemi Covid-19 yang tengah melanda saat ini. Merebaknya Virus misterius itu menyebabkan banyak negara mengambil tindakan antisivasi atau pencegahan. Akibat dari tindakan tersebut, banyak pemerosotan Ekonomi yang terjadi, bahkan Industri Makro dan Investasi turut terjun bebas akibatnya. Sehingga tak sedikit Warga yang mengalami PHK atau juga dirumahkan. Maka dari itu, kita mesti bisa menjadi orang yang pandai-pandai dalam mengelola keuangan, termasuk menambah penghasilan, seperti yang telah disebutkan di atas.
Keterbatasan Akses dan pembatasan sosial berskala besar alias PSBB yang digerakkan oleh pemerintah Nagara Indonesia mengakibatkan banyaknya warga beralih ke aktifitas online akibat dari program #dirumahaja yang telah berlaku sejak pertengahan Maret 2020. Anomali besar-besar ini ternyata bisa menjadi penghasilan tambahan jika anda mau bertindak. Tentunya dengan bermodalkan gadget atau smartphone, anda bisa menambah uang masuk yang bisa menjadi pendapatan besar buat anda jika anda serius dan maksimal menekuninya.
Nah FillOvers, berikut ini kita rangkum usaha yang paling hits alias laris di masa pandemi Covid-19 ini, yaitu;
1. PRODUK KEBERSIHAN
Upaya masyarakat untuk tidak terdampak Covid-19 sangat tinggi. Seperti yang dijelaskan oleh lembaga Kesehatan mengenai Covid-19 ini bahwa Virus tersebut bisa mati dengan menyemprotkan desinfektan atau anti kuman ke area atau yg sering disentuh atau dilewati. Nah, momentum ini bisa anda manfaatkan untuk berjualan produk kebersihan seperti sabun mandi, sabun cuci tangan, handsantizer, pembersih lantai, deterjen dan produk kebersihan lainnya.
2. PAKET DATA
Sejak diberlakukan sistem Work from home atau bekerja dari rumah bagi para pegawai instansi negeri atau swasta, bahkan hingga masa PSBB diberlakukan, minat masyarakat untuk berkatifitas secara daring atau online semakin meningkat. Rata-rata kita menggunakan Smartphone atau gadget dalam 24 jam bisa mencapai 13 sampai 14 jam. Tentu, aktifitas online membutuhkan paket Internet yang tidak sedikit. Artinya, penggunaan paket dua kali lebih banyak dibanding sebelumnya. Apa yang anda pikirkan setelah itu? Ya, berjualan paket data atau internet. Produk anti gagal ini memang sangat laris, tapi anda harus hati-hati mengelolanya, karena selisih harga modal dengan harga jual tidak begitu banyak, jika ada pembeli yang hutang atau terselip, malah anda jadi rugi. Perhatikan dengan baik ya.
3. KOSMETIK/SKINCARE
Meskipun suasana pembatasan sosial terus diperketat, ternyata tidak mengurangi minat masyarakat, terutama kaum hawa untuk menjaga dan mempercantik penampilan. Beraktifitas di rumah membuat mereka harus sering berjemur di panas matahari langsung. Selain manfaat positif dari berjemur untuk kebugaran dan menstimus Vitamin D dalam tubuh, ternya ada dampak negatif dari Sinar Matahari, yaitu Ultraviolet A dan B yang dapat memicu kulit wajah menjadi terbakar dan berbekas warna hitam. Menghindari hal tersebut, kaum hawa pasti menggunakan tabir surya atau sun block. Di dunia kecantikan, istilah untuk anti sinar surya adalah Sun Protect Filter atau SPF. Produk Kecantikan yang mengandung SPF banyak ditemui padan Krim Wajah, Fondesyen, Face Primer, Lipstick, Body Lotion, Handcream, simpelnya bisa ditemukan dalam Kosmetika dan skincare. Sudah tentu ini menjadi produk hits dan paling di buru kaum hawa, atau bahkan kaum adam. Jadi bisnis ini bisa kamu kerjakan untuk menampenghasilan kamu. FillOvers, kalau kamu tertarik untuk bisnis ini, kamu bisa KLIK INI.
4. PAKAIAN
Tentu setiap orang ingin tampil menarik dengan mode terbaru yang sedang hits dan viral. Macam ragam mode baru bermunculan setiap hari di timeline sosmed, mulai dari long dress, tunik, hijab, bahkan aksesoris, maka inibisa menjadi sebuah ide untuk meraup keuntungan. Apalagi sekarang dengan adanya smartphone, katalog baju dan pernak perniknya sangat mudah disebar. Belum lagi psikis orang yang kelamaan berdiam di rumah akan mudah terpengaruh hanya dengan melihat-lihat saja. Nah tahukah kamu, inilah prinsip yang dipakai e-commerce kaliber di negara ini, kenapa anda tidak mencobanya dulu, dengan mulai menghubungi teman atau kerabat terdekat.
5. KURIR ANTAR/JEMPUT
Akibat pembatasan sosial dan program #dirumahaja membuat banyak toko dan warung terpaksa ditutup. Dalam menjalankan roda perekonomian, para pengusaha tentu tidak mau berdiam diri. Mereka punya 1000 langkah untuk mempertahankan roda ekonomi usahanya. Umumnya dengan menjualkannya secara daring. Baik usaha yg selama ini berbentuk Offline atau juga online, begitu pula bisnis yang baru buka, pasti membutuhkan jasa antar jemput. Dalam lingkup yg tidak begitu luas, misalnya antar desa atau kelurahan, jasa kurir lokal atau kurir mandiri tentu menjadi pilihan pelaku online shop. Kelangkaan kurir untuk aren yang kecil membuat mereka, para pedagang online ini bingung mencari jasa antar jemput. Nah, sudah pasti nih, anda bisa menjadi kurir mereka. Artinya ini kesempatan untuk menambah keuangan anda loh.
Nah, FillOvers, itulah sederet bisnis yang mudah dikerjakan dan dimulai, bahkan dengan modal yang kecil. Anda tertarik mencobanya? Atau mungkin ada bisnis yang lebih hits menurut anda? Boleh disebutkan di komentar, mimin suka banget ada teman diskusi, apalagi kalau ngomongin pendapatan.
Padangsidimpuan, 23 Mei 2020